Cara Mudah Mengatasi Error Google Play Store
Error pada google play store seringkali membuat kita gusar, ada beberapa yang sering terjadi seperti: google play tiba-tiba berhenti, tidak ada sambungan, error rh-01, kesalahan server, dan masih banyak lagi.

Untuk kalian para milenial pasti merupakan suatu bencana bukan? Karena google play store ini merupakan aplikasi layanan konten digital milik google yang berisi produk seperti musik, film, buku, game, aplikasi pemutar media atau lain sebagainya.

Google play ini menyediakan berbagai aplikasi yang bisa didownload dari yang berbayar hingga yang gratis. Jadi aplikasi google play store ini merupakan aplikasi yang sangat penting buat kalian para milenial.

Mimin punya cara mudah mengatasi error pada goole play store di android kamu. Caranya adalah sebagai berikut:

1. Menghapus Cache Pada Aplikasi Google Play Store


Cara ini mudah banget, kalian cukup buka hp (ya iyalah) masuk ke menu > Setelah/ pengaturan > Aplikasi> Google Play Store> Hapus Cache. Hapus cache ini seringkali menjadi penyebab utama error pada aplikasi google play kalian.

2. Manghapus Data Aplikasi Google Play Store


Jika masih terdapat error pada aplikasi google play pada android kalian, kalian bisa mencobanya dengan cara menghapus data pada aplikasi google play kalian. Caranya sama seperti langkah diatas, buka setelan/ pengaturan > Aplikasi > Google play Store > Hapus data.Langkah ini bisa membuat informasi berupa akun, gambar mini, dan lainnya yang tersimpan pada aplikasi google play akan hilang.

3. Paksa Berhenti Aplikasi Google Play Store


Cara ketiga adalah paksa berhenti aplikasi google play store. Cara ini akan memaksa aplikasi ini tidak berfungsi. Langkah-langkahnya tidak jauh berbeda dengan menghapus cache dan menghapus data, yaitu dengan buka setelan/ pengaturan > Aplikasi > Google play Store >Paksa berhenti.

4. Menghapus Pembaruan Google Play Store


Caranya masih sama dengan ketiga cara diatas, buka setelan/ pengaturan > Aplikasi > Google play Store >Hapus pembaruan.Cara ini bukan untuk menghapus aplikasi google play, karena secara default google play tidak bisa dihapus. Setelah pembaharuan dihapus, google play akan memperbaharui dirinya secara otomatis.

5. Restart Smartphone

Kalau yang ini kalian sudah tau kan caranya. Itu adalah cara mudah mengatasi error pada aplikasi google play kalian, cara itu juga bisa digunakan pada aplikasi lainnya seperti game. Tetapi harus kalian pertimbangkan juga ya, karena akan mempengaruhi aplikasi game pada android kalian. Semoga tulisan kali ini bermanfaat buat kalian.